Redaksi :
Seseorang tentunya ingin hidup lama didunia ini,seperti para tetua dahulu yang dapat hidup bertahun-tahun sampai 1 abad bahkan lebih,namun pada saat sekarang ini jarang ditemukan manusia yang mampu hidup sampai 1 abad lagi,mungkin pada zaman dahulu masih sedikit dipengaruhi oleh zat kima yang seperti sekarang ini,pada zaman dahulu manusia makan selalu dengan yang alami.meskipun umur seseorang sudah ada yang mengaturnya.tetapi apa salah untuk menjaga dan mengatur pola hidup yang sehat.
Berikut ini merupakan cara agar hidup kita lama didunia ini dan tetap sehat diduia ini,karena sehat merupakan pangkal dari kematian dini.
1. Tidak merokok [ Berbagai studi menjelaskan bahwa
asap rokok mengandung lebih dari 4.000 bahan kimia bersifat racun dan 43
senyawa karsinogenik. Bukti-bukti ilmiah juga menunjukkan adanya hubungan
antara rokok dengan risiko berbagai penyakit, seperti impotensi, kanker,
penyakit jantung, penyakit sistem saluran pernapasan, penyakit gangguan
reproduksi, serta gangguan kehamilan. Tidak merokok merupakan salah satu cara
terbaik untuk menjaga kesehatan diri sendiri sekaligus orang-orang di sekitar.
2. Mengurangi minuman beralkohol [ Alkohol dalam jumlah moderat diketahui
memiliki beberapa manfaat menyehatkan. Namun, alkohol dalam jumlah berlebih
justru dapat memperbesar risiko kanker jenis tertentu, penyakit pada hati, dan
tekanan darah tinggi. Mengedukasi masyarakat mengenai risiko konsumsi alkohol
yang berlebih serta menerapkan pajak pada alkohol digadang dapat menekan kasus
penyalahgunaan alkohol.
3. Mengurangi konsumsi garam [ Diet tinggi garam dapat membuat
tekanan darah meningkat dan kemudian menimbulkan gangguan jantung atau stroke.
Sayangnya di berbagai negara berkembang, orang kerap mengasup garam beberapa
kali lebih banyak dari kebutuhan tubuh yang sebenarnya. Alternatif untuk
mengatasi 'ngidam' garam ialah dengan menggunakan asam sitrat dalam lemon.
4. Memantau tekanan darah [ Kurang olahraga dan tingginya asupan
garam dapat membuat orang rentan terkena hipertensi. Jika tak terkontrol,
tekanan darah yang tinggi itu dapat mengarah pada stroke dan berbagai penyakit
jantung. Untuk itu, pantaulah tekanan darah Anda dengan melakukan pemeriksaan
rutin. Jika tekanan darah naik, atasi dengan mengubah jenis makanan yang
disantap, berolahraga, atau bermeditasi.
5. Mengendalikan diabetes. [ Diabetes dapat meningkatkan risiko
penyakit jantung, ginjal, dan berbagai gangguan kesehatan lain yang dapat
memperpendek rentang usia. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa perubahan gaya
hidup yang terdiri dari diet rendah gula serta melakukan aktivitas fisik yang
cukup merupakan kombinasi obat terbaik untuk menjaga kadar gula dalam darah.
6. Menanggulangi obesitas [ Menjamurnya jumlah pasien obesitas
disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari seringnya mengonsumsi makanan tinggi
kalori hingga gaya hidup yang tidak aktif. Menangani obesitas itu sendiri
diyakini dapat mengurangi kejadian penyakit kronis seperti gangguan jantung,
diabetes, dan hipertensi. Untuk mengatasi atau menghindari obesitas, disarankan
agar menghindari makanan cepat saji yang tinggi kalori, dan lebih banyak
mengonsumsi buah serta sayuran segar.
semoga umur kita anjang ya dengan menjalani hidup sehat,walau pun kita tahu umur kita sudah ada yang mengatur,tapi tidak salahkan kalau kita hdup sehat.
Artikel Terkait
Title : Menghindari Kematian Cepat
Description : Seseorang tentunya ingin hidup lama didunia ini,seperti para tetua dahulu yang dapat hidup bertahun-tahun sampai 1 abad bahkan lebih,namun ...